Prodi DIII Keperawatan Kupang
- Written by chris
- Published: 08 February 2014
- Hits: 31435
Prodi DIII Keperawatan Kupang
Program Studi Diploma III Keperawatan Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Kupang yang merupakan salah satu prodi tertua di antara 7 Jurusan/prodi di lingkup Politeknik Kesehatan Kemenkes Kupang dan terakteditasi B dari LAM-PT Kes. Program Studi D III Keperawatan Kupang saat ini menyelenggarakan pendidikan vokasi yang menghasilkan perawat Profesional pemula yang saat ini para alumninya telah bekerja pada semua fasilitas pelayanan kesehatan di wilayah NTT, provinsi lainnya seperti Jawa Timur, DKI Jakarta, bahkan di luar negri seperti Australia, Jepang, belanda dan Timur Tengah.Peningkatkan kualitas proses pembelajaran baik teori, laboratorium dan praktik klinik merupakan kunci utama yang terus diupayakan Prodi ini sehingga menghasilakan lulusan yang berkualitas, berdaya saing di pasar kerja. Untuk mendukung tujuan ini, Prodi D III Keperawatan memiliki 7 Laboratorium Keperawatan yang dilengkapi dengan peralatan laboratorium sesuai standard yaitu Laboratorium Keperawatan dasar, Keperawatan medikal bedah, keperawatan anak, keperawatan maternitas, Keperawatan Jiwa, Keperawatan Gadar dan Keperawatan Komunitas.
Dukungan sumber daya manusia (SDM) juga sangatlah penting dalam mendukung percapaian visi dan misi Prodi D III Keperawatan. Saat ini Prodi D III keperawatan memiliki dosen sebanyak 35 orang dengan kulaifikasi doktor dan master dibidang kesehatan dan keperawatan. Selain itu dukungan tenaga kependidikan yang sangat berpengalaman memudahkan pengelolaan prodi ini menjadi lebih berkualitas. Dalam proses pembelajaran, dosen-dosen memiliki pengalaman di bidang mata kuliah yang diampu. Metode pembelajaran dengan mengedepankan student center learning; mengharuskan dosen-dosen untuk menggunakan metode diskusi, problem based learning and studi kasus. Prodi D III keperawatan Kupang terus berbenah untuk meningkatkan kualitas lulusan.
Prodi DIII Keperawatan Kupang adalah salah satu jurusan pada Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Kemenkes Kupang yang mempunyai tugas pokok dan fungsi menyelenggarakan pendidikan keperawatan setingkat Diploma III dan bertanggung jawab terhadap Poltekkes Kemenkes Kupang. Jurusan Keperawatan berdiri sesuai Surat Keputusan Permenkes No.298/MENKES-KESOS/SK/IV/2001 tanggal 16 April 2001. Jurusan Keperawatan Kupang saat ini terakreditasi dengan Strata B.
Visi dan Misi Prodi DIII Keperawatan Kupang
Kaprodi DIII Keperawatan Kupang
Margareta Teli, SKep,Ns,MSc-PH
Tenaga Pendidik Prodi DIII Keperawatan Kupang
Jumlah dosen yang saat ini bekerja pada prodi DIII Keperawatan Kupang adalah 20 Orang, dengan kualifikasi pendidikan sebagai berikut :
No | Nama | Pendidikan Terakhir |
1 | Dr. Sabina Gero, SKp,MSc | S3 |
2 | Dr. Maria Margaretha Ulemadja Wedho, S.Kp,MHSc | S3 |
3 | Dr. Rafael Paun, SKM, M.Kes | S3 |
4 | Elisabeth Herwanti, SKp, M.Kes | S2 |
5 | Rohana Mochsen, SKp,M.Kes | S2 |
6 | Dr. Ina D.Ratu Ludji, SKp,M.Kes | S3 |
7 | Margareta Teli, SKep,Ns,MSc-PH | S2 |
8 | Pius Selasa, SKep,Ns, MSc | S2 |
9 | Fransiskus Salesius Onggang, SKep,Ns, MSc | S2 |
10 | Yuliana Dafroyati, SKep,Ns, MSc | S2 |
11 | Dominggos Gonsalves, SKep,Ns, MSc | S2 |
12 | Aben B.Y.H.Romana, SKep,Ns, M.Kep | S2 |
13 | Trifonia Sri Nurwela, SKep,Ns, Mkes | S2 |
14 | Yulianti K. Banhae, SKep,Ns, Mkes | S2 |
15 | Maria Agustina Making, SKep,Ns, M.Kep | S2 |
16 | Roswita Viktoria Rambu Roku, SKep,Ns, MSN | S2 |
17 | Febtian Cendra devi Nugroho, SKep,Ns, MSN | S2 |
18 | Israfil , SKep,Ns, Mkes | S2 |
19 | Agustina Rifa, S.Kep Ns | S2 |
20 | Emiliandry F. T. Banase, S.Kep | S2 |
Tenaga Kependidikan Prodi DIII Keperawatan Kupang
Jumlah tenaga kependidikan pada Prodi DIII Keperawatan Kupang 10 Orang dengan kualifikasi pendidikan sebagai berikut :
No | Nama | Pendidikan Terakhir |
1 | Modesta Meme, Spt | S1 |
2 | Mariana Beda | SMA |
3 | Antonius Kerans | SMA |
4 | Asiah Mite | SMA |
5 | Wenslaus Watu | SMA |
6 | Zakarias Lopo | SMA |
7 | Eva Lemba, SE | S1 |
8 | Fransiska Dhiu | SMA |
9 | Kristin Sepe | D1 |
10 | Tobias Ly | S1 |
Program Unggulan Prodi DIII Keperawatan Kupang
Program Unggulan Keperawatan Kupang adalah :
-
Keunggulan dalam bidang keperawatan penyakit Tropis
Lulusan Program Studi Diploma III keperawatan memiliki pengetahuan, sikap dan keterampilan yang baik dalam bidang keperawatan dan juga keperawatan penyakit tropis. Nusa Tenggara Timur merupakan salah satu Provinsi dengan angka kejadian penyakit infeksi menular dan penyakit tidak menular yang tinggi di Indonesia. TBC masih menempati posisi kedua dengan jumlah kasus baru terus meningkat . Meningkatnya jumlah kasus resistensi terhadap pengobatan TB (multi drug resisten/MDR) turut mempengaruhi pengendalian
Grafik Penerimaan Mahasiswa Prodi DIII Keperawatan Kupang
Grafik Penerimaan Mahasiswa Baru :